Polsek Kasokandel Intensifkan Patroli DDS dan Cooling System untuk Perkuat Keamanan di Desa Gandasari

Majalengka, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang situasi kamtibmas yang dinamis, Polsek Kasokandel Polres Majalengka Polda Jabar melaksanakan Patroli DDS (Door to Door System) dan Cooling System dengan menyapa langsung warga di Desa Gandasari, Kecamatan Kasokandel, Kabupaten Majalengka, pada Kamis (6/11/2025).

Kegiatan patroli dipimpin oleh IPDA A. Rusdianto, S.H., selaku Kapolsek Kasokandel, bersama Brigpol E. Rosdiandi. Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan monitoring Harkamtibmas sekaligus berdialog dengan masyarakat untuk mengetahui informasi dan perkembangan situasi keamanan di lingkungan setempat.

Patroli DDS ini dinilai sangat efektif karena memperkuat kedekatan Polri dengan warga, sehingga memudahkan deteksi dini dan pencegahan gangguan kamtibmas. Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kepada warga untuk bersama-sama mencegah potensi tindak kejahatan C3 (Curat, Curas, dan Curanmor), terutama di titik-titik yang dianggap rawan.

Tidak hanya memberikan imbauan, Polsek Kasokandel turut memberikan pelayanan, pengayoman, dan perlindungan kepada masyarakat guna menciptakan rasa aman serta suasana yang kondusif.

Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H. mengapresiasi langkah preventif yang dilakukan jajarannya. Ia menegaskan bahwa patroli dialogis dan Cooling System merupakan strategi penting dalam menjaga Harkamtibmas dan membangun hubungan harmonis dengan masyarakat.

“Kegiatan seperti ini sangat membantu Polri dalam mengetahui dinamika di lapangan sekaligus memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan kepolisian. Kami mendorong seluruh Polsek untuk terus aktif menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif,” jelas Kapolres.

Related posts